Dirut Pertamina ; Hidrogen Energi Paling Potensial di Masa Depan

Jakarta, BeritaJuara.id- Direktur Utama PT. Pertamina (Persero), Nicke Widyawati mengatakan bahwa hidrogen merupakan energi yang paling potensial digunakan untuk masa depan. Pasalnya, hidrogen dinilai lebih ramah lingkungan jika dibandingkan dengan penggunaan baterai.
Nicke Widyawati menyampaikan hal ini dalam acara Investor Daily Summit, Rabu (14/7/2021) hari ini. “Penggunaan baterai masih dapat menyisakan limbah dari pengolahan baterai tersebut saat dibuat dan setelah digunakan. Sedangkan hydrogen sama sekali tidak menyisakan limbah. Kita sekarang banyak bicara EV [electric vehicle] battery, tetapi negara-negara lain sudah mulai juga mengembangkan hidrogen karena ini lebih ramah lingkungan,” ujar Nicke.
Pertamina, kata Nicke, telah menetapkan peta jalan untuk pengembangan hidrogen hijau dan hidrogen biru. Saat ini, proyek kilang hidrogen hijau tengah dibangun dengan kapasitas 22-100 kilogram per hari. Fasilitas tersebut dibangun di lapangan panas bumi Ulubelu yang rencananya akan beroperasi penuh pada 2022.
Nicke menambahkan estimasi konsumsi hidrogen di Indonesia pada tahun lalu mencapai 2,5 metrik ton per hari. Jumlah itu dinilai sangat potensial untuk dikembangkan. “Kalau kami coba hitung [jumlahnya] sekitar US$40 miliar,” jelasnya.(kris)